test

News

Kamis, 20 Agustus 2020 16:15 WIB

Libur Panjang, Ini 10 Titik Kemacetan Jalur Puncak

Editor: Hadi Ismanto

Kemacetan yang biasa timbul di libur panjang (Foto: Instagram/@bogor.terkini)

PMJ - Polres Bogor mencatat setidaknya ada 10 titik potensi kemacetan di Jalan Raya Puncak yang akan terjadi sepanjang libur panjang Tahun Baru Islam pada 20-23 Agustus 2020.

Sepuluh titik tersebut di antaranya Simpang Gadog, Pasir Muncang, Pasir Angin, Megamendung, Cisarua, Jatiwangi, Taman Safari Indonesia, Ciburial, Gunung Mas dan Masjid At-Tawun.

Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Fitra Zuanda menyebut pihaknya telah menyiagakan personil untuk mengatur kepadatan. Secara keseluruhan, 360 personel gabungan disebar disetiap titik tersebut.

"Kita sudah petakan ada 10 titik dan petugas akan disebar ke seluruh titik yang berpotensi mengalami kemacetan parah," ujar AKP Fitra Zuanda, Kamis (20/8/2020).

Fitra memprediksi antrean kendaraan menuju Puncak akan berlangsung pada 20-21 Agustus 2020. Rekayasa lalu lintas dengan menerapkan sistem satu arah (one way) masih jadi pilihan bagi kepolisian.

"Kita akan berlakukan sejumlah rekayasa lalu lintas di Jalur Puncak Bogor. Kondisi saat libur panjang ini pasti akan berdampak pada peningkatan volume kendaraan," tuturnya.

Sementara puncak kepadatan kendaraan di Jalan Raya Puncak ini diprediksi terjadi hingga Sabtu (22/8). Sementara pada Minggu (23/8), akan terjadi kepadatan kendaraan yang akan menuju Jakarta.

"Puncak kepadatan kami prediksi terjadi hari Sabtu. Untuk hari Minggu itu arus baliknya. Nah pada arus balik itu, diperkirakan sistem satu arah dari Cianjur menuju Jakarta akan lebih lama," katanya.

Namun, kata Fitra, seluruh rekayasa lalu lintas akan diterapkan bersifat situasional. "Sistem satu arah ke atas itu pagi hari dan sore ke arah Jakarta. Tapi semua itu situasional untuk waktunya," tukasnya.(Hdi)

BERITA TERKAIT