test

Hukrim

Selasa, 26 Februari 2019 11:36 WIB

Pasca Kebakaran di RSUD Kota Tangerang, Pasien Dievakuasi ke 23 Rumah Sakit

Editor: Redaksi

Kebakaran terjadi di RSUD Kota Tangerang. (Foto: PMJ News)
PMJ - Peristiwa kebakaran terjadi di RSUD Kota Tangerang, Senin (25/02/2019) malam. Api yang muncul dari lantai satu membuat seluruh perawat maupun pasien berhamburan keluar. Insiden kebakaran terjadi sekira pukul 22.20 WIB. Enam unit pemadam kebakaran langsung diterjunkan ke lokasi. Petugas Keamanan Suryadi mengatakan, api muncul dari panel listrik yang korslet di lantai satu. Kemudian api merembet hingga ke lantai enam. "Yang kebakaran panel listrik. Saya langsung koordinasikan ke semuanya untuk evakuasi," terangnya. [caption id="attachment_15143" align="aligncenter" width="1032"] Kebakaran terjadi di RSUD Kota Tangerang.[/caption] Dari kebakaran tersebut, sebanyak 156 pasien Rumah Sakit Umum Daerah Kota Tangerang, dievakuasi ke 23 rumah sakit. Evakuasi dilakukan ke wilayah ataupun luar Kota Tangerang. Direktur Utama RSUD Kota Tangerang, Feriyansyah menegaskan, untuk sementara waktu rumah sakit yang dipimpinnya tak beroperasi. Alasannya, aliran listrik yang ada di delapan lantai rumah sakit dipadamkan, usai kebakaran yang terjadi di area panel listrik. "Ada 140 pasien rawat inap dan 16 pasien di IGD itu sudah kita distribusikan di 23 rumah sakit di wilayah Kota, ditambah ada dua rumah di luar Kota Tangerang, ada di Siloam dan Balaraja," katanya di RSUD Kota Tangerang, Selasa (26/02/2019). [caption id="attachment_15144" align="aligncenter" width="1040"] Kebakaran terjadi di RSUD Kota Tangerang.[/caption] Terkait dengan pendistribusian pasien, pihak rumah sakit dan Pemerintah Kota Tangerang, sudah menjamin seluruh pembiayaan dengan penggunaan BPJS Kesehatan. "Untuk biaya di rumah sakit rujukan tidak perlu khawatir, karena pembiayaannya rata-rata menggunakan BPJS dan kami (Pemerintah Kota Tangerang) akan membantu," ujarnya. Berikut, sebagian data rumah sakit yang menerima pasien RSUD Kota Tangerang: -Rumah Sakit Hermina Tangerang -Rumah Sakit Sari Asih Karawaci -Rumah Sakit Awal bros -Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Tangerang -Rumah Sakit Sari Asih Ar-Rahman -Rumah Sakit Usada Insani -Puskesmas Larangan -Puskesmas Manis Jaya -Puskesmas Panunggangan Barat -Rumah Sakit Siloam -Rumah Sakit Umum Daerah Balaraja. (FJR/ FER).

BERITA TERKAIT