test

Politik

Senin, 4 Mei 2020 10:45 WIB

Instruksi Presiden Jokowi Agar Penerapan PSBB Dievaluasi

Editor: Ferro Maulana

Presiden Joko Widodo (Foto: Instagram/@Jokowi)

PMJ – Presiden RI Joko Widodo memberikan instruksi agar pelaksanaan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam mencegah penyebaran virus Corona (atau Covid-19) dievaluasi.

Menurut Presiden Jokowi, saat ini kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) sudah diterapkan di 4 provinsi dan 22 kabupaten/kota. Beberapa wilayah di antaranya juga telah melewati tahap pertama dan serta memasuki tahap kedua.

“Ini perlu evaluasi. Mana yang penerapannya terlalu over dan mana yang masih kendor,” terang Presiden Jokowi saat membuka rapat terbatas (ratas) melalui teleconference dari Istana Bogor, Jawa Barat, Senin (04/05/2020).

Di samping meminta agar penerapan PSBB dievaluasi, Kepala Negara juga menyampaikan arahan lainnya berkaitan dengan penanganan Covid-19. Terdapat empat hal lainnya yang masih menjadi perhatian Jokowi.

Presiden meminta agar penyebaran Covid-19 di beberapa klaster untuk terus dimonitor agar jangan sampai klaster-klaster tersebut menjadi gelombang kedua penyebaran virus Corona di Tanah Air.

Selanjutnya, Presiden Jokowi mendesak program jaring pengaman sosial (social safety net) berjalan dengan cepat dan tepat sasaran. “Saya minta Minggu ini semua sudah diterima,” pinta Presiden.

Dirinya pun kembali meminta mulai dari Menteri Sosial hingga kepala desa turun kelapangan menyisir masyarakat agar bantuan tepat sasaran. Hal ini juga berguna untuk mencarikan solusi cepat apabila ada warga miskin yang belum mendapatkan bantuan.

“Terakhir saya minta hotline untuk pengaduan. Sehingga bila menemukan penyimpangan kita bisa ketahui secara cepat,” pungkas Jokowi. (FER).

BERITA TERKAIT