test

Hukrim

Jumat, 12 Juli 2019 19:07 WIB

Lakukan Tes Urine di Kampus Uhamka, Satu Mahasiswa Positif Narkoba

Editor: Redaksi

Kasus penyalahgunaan narkotika jenis ganja. (Foto: Ilustrasi/ PMJ/ Fif).
PMJ – Untuk mengantisipasi peredaran narkoba di lingkungan kampus, Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan dan BNN Kota Jakarta Selatan melakukan giat Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di kampus Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dari ratusan mahasiswa dan mahasiswa yang diperiksa, satu mahasiswa diketahui positif mengkonsumsi narkoba. "Jadi hasil dari tes urine menghabiskan alat tes 101," ujar Kasat Narkoba Polres Metro Jaksel Kompol Vivick Tjangkung di Kampus Uhamka, Jalan Limau II, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (12/7/2019). “Kemudian dari 101 itu satu yang diindikasi menghasilkan penyimpangan menggunakan ganja. Ganja dia juga ngaku pakainya minggu lalu,” sambungnya. Kompol Vivick menjelaskan bahwa pihaknya akan melakukan pendalam terkait penemuan tersebut. "Kemudian nanti kelanjutannya akan dilakukan penggeledahan di tempat tinggalnya, dan akan cari tahu ke rekan terdekatnya apakah ada indikasi teman-teman dekatnya juga ikut menggunakan narkotika," ungkap Kompol Vivick. (BHR)

BERITA TERKAIT