Rabu, 13 November 2024 08:07 WIB
Nenek di Jakut Jadi Korban Penipuan Modus Ditakut-takuti Diikuti Setan
Editor: Hadi Ismanto
PMJ NEWS - Seorang wanita lansia berinisial B (66) menjadi korban penipuan di Pasar Sunter Hijau, Jakarta Utara. Akibat peristiwa ini, korban kehilangan emas dan uang tunai senilai Rp500 ribu.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan modus para pelaku menakuti sang nenek dengan menyebut korban diikuti setan karena menginjak darah di persimpangan.
"Jadi kedua pihak ini bertemu di pasar. Pelapor itu ditakut-takuti sama terlapor bahwa di rumah pelapor ada setan katanya, karena menginjak darah di persimpangan dan setan tersebut mau membawa anak pelapor," jelas Ade Ary saat dikonfirmasi, Selasa (12/11/2024).
"Inilah yang membuat pelapor yakin dan ketakutan akhirnya mengikuti," sambungnya.
Menurut Ade Ary, nenek itu mempercayai perkataan dua orang tersebut hingga akhirnya menuruti permintaan pelaku. Dia menyebut kedua pelaku meminta sang nenek menyerahkan emas dan uang tunai sebagai ritual pengusir setan.
"Pelapor yang dihampiri dua orang lalu diajak menemui dua orang lainnya. Jadi berempat, diduga tiga orang itu perempuan dan satu orang laki-laki. Emas dan uang tunai sebagai syarat ritual
Pada kesempatan yang sama, Ade Ary kasus ini ditangani Polres Metro Jakarta Utara. Dia juga mengimbau agar masyarakat lebih berhati-hati apabila bertemu orang tidak dikenal menawarkan jasa atau bantuan.
"Kasus ini akan diproses Polres Metro Jakarta Utara. Di sisi lain kami juga menghimbau pada masyarakat untuk berhati-hati kalau bertemu dengan orang yang tidak dikenal menawarkan jasa, bantuan untuk menyelesaikan permasalahan dengan berbagai modus," tukasnya.