logo-pmjnews.com

News

Jumat, 1 November 2024 07:09 WIB

Korlantas Polri Gelar Coaching Clinic Safety Riding & Safety Driving

Editor: Hadi Ismanto

Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Pol Raden Slamet Santoso membuka Coaching Clinic Safety Riding & Safety Driving. (Foto: PMJ News)
Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Pol Raden Slamet Santoso membuka Coaching Clinic Safety Riding & Safety Driving. (Foto: PMJ News)

PMJ NEWS - Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Pol Raden Slamet Santoso membuka Coaching Clinic Safety Riding & Safety Driving. Kegiatan ini diikuti oleh 100 personel anggota Patroli Jalan Raya (PJR) di seluruh Indonesia.

"Dengan kegiatan safety riding dan safety driving ini baik untuk internal eksternal itu bisa bisa diterapkan kepada seluruh masyarakat sehingga keamanan masyarakat dalam berlalu lintas itu bisa lebih baik," jelas Slamet Santoso.

Dalam melaksanakan kegiatan patroli pengawalan, lanjut Slamet, safety riding & safety driving untuk anggota akan diterapkan pelatihan secara teori maupun praktek hingga berjalan dengan baik, aman dan lancar.

"Kendaraan berselamatan atau personil atau orang yang keselamatan tidak bisa secara otodidak, harus dilatih baik itu tingkat pengetahuan berlalu lintasnya harus di ajari di beritahukan kemudian prakteknya," tuturnya.

Lebih lanjut Slamet mengungkapkan, dengan kegiatan safety riding dan safety driving dapat membentuk kepatuhan dalam berlalu lintas serta dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas.

"Dengan tingkat kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas meningkat sehingga pelanggaran juga harapannya kalau tahun 2024 ini masih tinggi ini, pelanggaran lalu lintas itu bisa turun kecelakaannya juga turun sehingga bisa lebih baik lagi," terangnya.

Slamet berharap kepada seluruh personel yang mengikuti pelatihan agar melaksanakan dengan baik sehingga nantinya bisa mengimplementasikan di wilayahnya masing-masing.

"Kepada personel seluruh Indonesia yang ada hari ini harapannya bisa mengikuti pelatihan ini dengan penuh sungguh-sungguh, dengan baik sehingga nanti saat kembali ke wilayahnya bisa melatih atau mengajari kepada rekan-rekan yang lain," tukasnya.

BERITA TERKAIT