test

News

Selasa, 14 Februari 2023 13:41 WIB

Menurun, Utang Luar Negeri Indonesia Jadi Rp6.020 Triliun

Editor: Ferro Maulana

Gedung Bank Indonesia. (Foto: PMJ News/Dok BI)

PMJ NEWS -  Bank Indonesia (BI) melaporkan, posisi utang luar negeri Indonesia pada akhir triwulan IV-2022 tercatat sebesar 396,8 miliar dolar AS.

Adapun nilai utang tersebut setara Rp6.020 triliun dengan asumsi kurs Rp15.171 per dolar AS.

"Pertumbuhan ULN Indonesia pada triwulan IV-2022 secara tahunan mengalami kontraksi sebesar 4,1 persen secara year on year (yoy)," terang Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono di Jakarta, Selasa (14/2/2023).

Erwin melanjutkan, kontraksi pertumbuhan tersebut terutama bersumber dari ULN Pemerintah dan sektor swasta.

Adapun perkembangan posisi ULN pada triwulan IV-2022 juga dipengaruhi oleh faktor yang disebabkan pelemahan mata uang dolar AS terhadap mayoritas mata uang global.

Sementara, posisi ULN Pemerintah pada triwulan IV-2022, tercatat sebesar  186,5 miliar dolar AS atau secara tahunan mengalami kontraksi sebesar 6,8 persen (yoy).

Kemudian, perkembangan ULN tersebut didorong oleh peningkatan investasi portofolio di pasar Surat Berharga Negara (SBN) domestik seiring dengan sentimen positif kepercayaan pelaku pasar global yang tetap terjaga.

 

BERITA TERKAIT