test

Olahraga

Rabu, 26 Agustus 2020 15:15 WIB

Ribuan Fans Barcelona Turun ke Jalan: Messi Stay, We Love You!

Editor: Ferro Maulana

Ribuan pendukung Barcelona berkumpul di Nou Camp berharap Lionel Messi bertahan. (Foto: PMJ/ Dok Net)

PMJ – Ribuan pendukung Barcelona turun ke jalan di luar stadion Nou Camp, Spanyol. Dalam aksinya, mereka meminta manajemen Barca tetap mempertahankan Lionel Messi. Tak hanya di Spanyol, dukungan ribuan fans Barca untuk Messi juga terjadi di banyak negara.

Pendukung La Braugana yang marah berkumpul di area stadion Nou Camp dan memprotes sekaligus menuntut pengunduran diri Presiden Barca Josep Maria Bartomeu.

Untuk diketahui petinggi dan manajemen Barcelona mendengar tuntutan fans Barca yang mencintai Messi, menyerukan agar Bartomeu mundur dari jabatannya.

Fans Barcelona meminta ke manajemen untuk mempertahankan Lionel Messi dan mengeluarkan Presiden Barca. (Foto: PMJ/ Dok Net)

Sebelumnya, petinggi Barcelona yang mendukung kebijakan Bartomeu yaitu anggota dewan Jordi Moix, wakil presiden keuangan serta bendahara Barca David Bellver diduga telah mengajukan pengunduran diri mereka.

Sementara, Messi mengungkapkan kepada Direktur Barcelona Ramon Planes bahwa ia berencana akan pindah karena telah terjadi “skandal” terhadap rekan satu timnya Luis Suarez yang dianggap sebagai puncak dari masalah di Barcelona.

Dikabarkan, Suarez (33) akan dijual oleh pelatih Ronald Koeman musim panas ini. Messi mengetahui hal tersebut dan begitu marah. Ia ingin keluar juga dari skuad Barcelona.

Media menunggu kebijakan manajemen Barcelona soal Lionel Messi bertahan atau keluar dari Barca. (Foto: PMJ/ Dok Net)

Sedangkan, mantan kapten Barcelona dan Timnas Spanyol Carles Puyol (42) juga memuji Messi. "Hormat dan kagum untuk Leo (Lionel Messi). Semua dukungan saya untuk kamu teman." Striker Suarez pun langsung merespon pernyataan Puyol dengan dua emoji tepuk tangan.

Fans Ingin Messi Bertahan

Para fans Barcelona menginginkan agar Lionel Messi bertahan. Bahkan, para penggemar Barca meluapkan perasaan mereka dengan menunjukkan gerakan tubuh cabul yang ditujukan untuk Bartomeu - di Nou Camp, sambil menciumi replika jersey Messi 'No 10' untuk mendukung pahlawan tercinta mereka.

Sementara itu, para pendukung Barca lainnya terus bernyanyi untuk La Masia-julukan Lionel Messi- yang sudah bergabung bersama tim Barcelona Junior pada usia 13 tahun dan telah mencetak rekor 634 gol untuk Barca.

"Tolong Messi jangan pergi, kami semua mencintaimu di sini," Selain itu, para fans Barcelona di seluruh dunia, menulis tagar "#MessiYesBartoNo" – Itu artinya "Messi ya, Barto tidak" – yang saat ini tengah viral di Twitter.

Terpisah, media Spanyol Marca menyebutkan fakta mengejutkan bahwa pemain Timnas Argentina itu tidak ingin melanjutkan kariernya karena kehadiran pelatih baru Ronald Koeman dan menyusul kekalahan memalukan Barcelona 8-2 dari Bayern Munchen di Liga Champions Eropa.(The Sun/ Marca/ Fer)

BERITA TERKAIT