test

Olahraga

Jumat, 28 Agustus 2020 08:08 WIB

Belanja Pemain Mahal, Chelsea Dapat Uang Dari Mana di Tengah Pandemi?

Editor: Ferro Maulana

Skuad Chelsea. (Foto

PMJ – Ketika klub lain pasif di bursa transfer musim panas ini, Chelsea justru mendatangkan tiga pemain baru dengan nilai kontrak yang mahal. Anomali itu menarik untuk ditelaah. Dari mana Chelsea punya banyak uang di tengah pandemi Covid-19?

Misalnya dalam transfer Timo Werner, Liverpool yang digadang menjadi klub terdepan justru tak berkutik saat Chelsea muncul. The Blues datang dengan proposal penebusan klausul rilis Werner di angka 53 juta euro kepada RB Leipzig.

Tak berhenti di sana, Chelsea kembali mengeluarkan setidaknya 50 juta euro untuk mendatangkan bek Leicester City, Ben Chilwell. Sebelumnya Si Biru juga sudah mengamankan jasa Hakim Ziyech yang dibeli dari Ajax Amsterdam.

Timo Werner. (Foto: PMJ/ Dok Net).

Anomali itu dinilai sangat wajar oleh pengamat sepakbola sekaligus jurnalis Inggris, Dharmesh Sheth. Ketika klub-klub lain mengalami kesulitan finansial di tengah pandemi, Chelsea justru mempunyai tabungan yang sangat aman karena mereka tak bergerak di dua bursa transfer sebelumnya. Hasil penjualan beberapa pemain juga mampu mereka gunakan di bursa transfer musim panas tahun ini.

“Anda harus ingat Chelsea tidak mengeluarkan apa-apa selama dua bursa transfer terakhir,” ungkap Dharmesh Sheth.

“Chelsea mendapat larangan (transfer) musim panas lalu dan mereka memilih untuk tidak bergerak ke pasar pada Januari. Dengan Eden Hazard dan Alvaro Morata dijual, mereka punya hampir 200 juta euro,” katanya lagi melanjutkan.

Ben Chilwell. (Foto: PMJ/ Dok Net)

Dharmesh Sheth juga yakin Chelsea tidak akan berhenti sampai di sini. Ambisi mereka begitu kuat musim depan yakni untuk menjadi penantang gelar juara tanpa takut ancaman sanksi Financial Fair Play (FFP).

“Bagi saya, Chelsea tidak hanya mencoba untuk mempertahankan tempat empat besar. Mereka sedang mengejar gelar juara,” sambung Dharmesh Sheth.

“Ya, mereka 33 poin di belakang Liverpool musim lalu, tapi Hakim Ziyech, Timo Werner dan Ben Chilwell sudah bergabung. Thiago Silva dan Kai Havertz hampir pasti bergabung dengan Chelsea,” pungkas Dharmesh Sheth. (Sumber: Sky Sport/ Fer).

BERITA TERKAIT