test

Olahraga

Minggu, 20 Januari 2019 10:10 WIB

Petenis Roger Federer Dilarang Masuk Oleh Petugas Keamanan, Mengapa?

Editor: Redaksi

Petenis Roger Federer. (Foto: Dok Net).
PMJ – Panitia kejuaraan  ‘Australia Terbuka 2019’ menerapkan peraturan ketat. Hal itu terbukti, juara 20 kali Grand Slam, Roger Federer sempat dilarang masuk oleh petugas keamanan. Mengapa? Ya, memang panitia Australia Terbuka 2019 menerapkan peraturan yang sangat ketat. Semua pemain, staf, serta wartawan diwajibkan memakai kartu identitas (ID). Nah, insiden terjadi terjadi terhadap Federer. Saat hendak masuk ke dalam ruang ganti pemain, Federer memang tidak memakai ID. Walaupun terkenal, pihak keamanan terlihat tetap bersikap profesional dengan menanyakan ID miliknya. Meski begitu, petenis berusia 37 tahun itu juga tidak marah. Dia dengan sabar menunggu salah satu krunya. Akhirnya, Federer diperbolehkan masuk setelah krunya memperlihatkan kartu ID miliknya. Federer kembali akan bertanding di babak keempat Australia Terbuka 2019. Petenis asal Swiss tersebut akan berhadapan dengan pemain asal Yunani, Stefanos Tsitsipas. (FER).

BERITA TERKAIT