test

Olahraga

Senin, 29 April 2019 19:01 WIB

Terdapat Empat Klub Liga 1 Lolos Verifikasi Awal BOPI

Editor: Redaksi

BOPI. (Foto: Dok Net)
PMJ - Pelaksana tugas (Plt) Sekretaris Jendral Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI), Sandi Suwardi Hasan mengumumkan bahwa terdapat empat klub Liga 1 Lolos Verifikasi awal. Antara lain, Semen Padang, Persipura Jayapura, Perseru Badak Lampung dan Persipura Jayapura. Seluruhnya dinilai telah melengkapi empat aspek, yakni administrasi tim, ketaatan pajak, kontrak pemain, finansial tim dan stadion tempat penyelenggara pertandingan. “Setelah diverifikasi awal, kita ketahui kalau semua klub belum memberikan kontrak dan pajak pemain, termasuk Kitas pemain asing,” tutur Sandi Suwardi Hasan dalam rilis BOPI. “Sementara Semen Padang FC sudah melakukan hal itu. Kita ambil empat sample klub, salah satunya Semen Padang FC,” katanya lagi. “Berdasarkan koordinasi kita, Semen Padang FC merupakan salah satu klub yang sangat siap untuk menghadapi kompetisi Liga 1,” ujarnya menambahkan. Semen Padang dinilai memenuhi segala aspek, meski Stadion Agus Salim masih perlu sedikit renovasi. CEO Semen Padang FC, Rinold Thamrin mengaku senang dengan hasil verifikasi BOPI ini sehingga timnya bisa fokus menghadapi Liga 1 2019. “Alhamdulillah ini tentu kabar baik untuk tim kita. Hasil temuan BOPI yang menyebutkan kita direkomendasikan dalam verifikasi awal ini menunjukkan tim kita siap untuk berkompetisi,” tutupnya. (FER).

BERITA TERKAIT