test

News

Rabu, 7 Desember 2022 06:03 WIB

HUT Polda Metro Jaya, Kapolda: Terus Melayani Masyarakat

Editor: Hadi Ismanto

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran saat memberikan ketarangan pers. (Foto: PMJ News/Yeni)

PMJ NEWS - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran menegaskan bakal terus melayani masyarakat. Hal ini disampaikan dalam momentum perayaan HUT Polda Metro Jaya ke-73 tahun pada 6 Desember 2022.

"Syukur alhamdulillah di tanggal 6 Desember ini Polda Metro Jaya tepat berusia 73 tahun," tulis Fadil melalui Instagramnya @kapoldametrojaya, Selasa (6/12/2022).

Fadil mengatakan, usia 73 tahun bukan lagi belia. Dia yakin semangat institusinya dalam melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat akan terus ada hingga ratusan tahun yang akan datang.

"Polda Metro Jaya terus melindungi, mengayomi, dan melayani. Jaya Dharma Sevaka, Jaya Polda Metro Jaya. Salam Presisi,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Fadil juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggotanya yang telah berbenah diri, mengabdi, dan bekerja untuk Indonesia, khususnya DKI Jakarta.

"Bergerak bersama untuk mewujudkan Polri yang presisi," tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Fadil memberikan penghargaan kepada polisi terbaik yang bertugas di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Salah satunya diberikan kepada Aiptu Edi Budi Biantoro, Banit Sabhara Polsek Jatiasih Polres Metro Bekasi Kota.

Aiptu Edi merupakan salah satu personel disabilitas akibat kecelakaan. Fadil memberikan Edi sepeda motor agar tetap kembali menjalankan tugas seperti biasa walaupun dalam kondisi disabilitas.

BERITA TERKAIT