Kamis, 28 Juli 2022 14:40 WIB
Namanya Diedit dan Disudutkan di Wikipedia, Kapolda Metro Fokus Tugas Utama
Editor: Fitriawan Ginting
Penulis: Fajar Ramadhan
PMJ NEWS - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran memberi tanggapannya terkait pengeditan biodata dirinya di situs Wikipedia.
Melalui Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan, Fadil menyampaikan bahwa pengeditan tersebut tidak mempengaruhi aktivitasnya sebagai Kapolda Metro Jaya.
“Pak Kapolda menyampaikan bahwa beliau tetap fokus kepada tugas utamanya sebagai pimpinan Polda dalam melayani masyarakat untuk menjaga ketertiban Ibu Kota,” ujar Zulpan dikutip dalam keterangan yang diterima, Kamis (28/7/2022)
Zulpan menyebutkan bahwa Kapolda tidak melaporkan pengeditan tersebut walau sudah ada pihak yang melaporkannya.
“Pak Kapolda tidak melaporkan sama sekali,” katanya.
Diberitakan sebelumnya, profil atau biodata dari Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran di laman Wikipedia sempat diubah dan disunting oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Fonda Tangguh, Ketua Umum Sahabat Polisi Indonesia, melaporkan hal tersebut ke polisi hari Selasa (26/7/2022).
“Hari ini saya melaporkan pengguna anonimnya, saya laporkan hari ini dengan dugaan Pasal 14 Ayat 2 dan pasal 15 tentang penyebaran berita bohong yang menimbulkan kegaduhan,” ujar Fonda kepada wartawan, Selasa (26/7/2022).