Jumat, 3 Juni 2022 18:25 WIB
Polisi Beberkan Kronologi Pembunuhan Pria di Tangerang
Editor: Hadi Ismanto
Penulis: Yeni Lestari
PMJ NEWS - Polisi membeberkan kronologi pembunuhan pria bernama Bayu Samudra (19) yang ditemukan di Puri 11 arah masuk gerbang Tol Tangerang, Kelurahan Parung Jaya, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang.
Sebelum dibunuh, pelaku FR menyuruh kekasihnya DF untuk bertemu mantan pacarnya yaitu Bayu Samudra. Keduanya sepakat bertemu di perumahan Fortune Ciledug, Kota Tangerang dan berjalan ke Jalan Puri 11 arah GT Tangerang.
Sesampainya di lokasi kejadian, DF kemudian kabur menggunakan motor FR. Sementara FR yang ada di lokasi menyemprotkan cairan karbon cleaner ke wajah korban.
"Saat korban sedang membersihkan wajahnya dari cairan karbon cleaner, FR langsung mengambil martil atau palu dari dalam tas dan memukul ke arah kepala bagian belakang korban sebanyak 3 kali," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan kepada wartawan, Jumat (3/6/2022).
Usai dipukul sebanyak tiga kali, lanjut Zulpan, korban tersungkur ke tanah dan tidak sadarkan diri. Kemudian, tersangka FR langsung mendorong korban ke arah semak-semak dan mengambil handphone dari kantong jaket korban.
Dalam kesempatan berbeda, Kanit 4 Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKP Tomi Haryono mengatakan pelaku juga melakukan penyayatan terhadap korban.
"Untuk cutter digunakan untuk menyayat wajah dan leher saat korban sudah dipindahkan ke TKP," tukas Tomi.