test

Hukrim

Senin, 9 Mei 2022 15:25 WIB

Usut Dugaan Karyawan Ekspedisi Dibegal, Polsek Cipondoh Buru Pelakunya

Editor: Hadi Ismanto

Ilustrasi kasus perampasan ponsel. (Foto: PMJ News/Hadi)

PMJ NEWS - Seorang karyawan jasa pengiriman barang histeris meminta tolong karena terluka setelah menjadi korban begal di wilayah Cipondoh, Kota Tangerang. Peristiwa tersebut sempat viral di media sosial.

Kasubag Humas Polres Metro Tangerang, Kompol Abdul Rachim membenarkan peristiwa itu. Dia menyebut insiden ini berawal saat korban hendak memesan transportasi online di lokasi kejadian.

"Korban berdiri di pinggir jalan dan tiba-tiba, ada 3 orang dengan mengendarai sepeda motor melintas dan berhenti sekitar 5 meter dari korban. Dua orang langsung turun, salah satunya mencoba merebut HP yang dipegang korban," ungkap Rachim saat dikonfirmasi Senin (9/5/2022).

Sementara itu, Kapolsek Cipondoh Kompol Ubaidillah mengatakan informasi beredar terkait korban terkena sajam merupakan hoax. "Dari keterangan saksi dan korban langsung, luka (itu) akibat korban didorong jatuh dan kena aspal," jelasnya

Menurut Ubaidillah, luka tersebut disebabkan korban mencoba mempertahankan hp miliknya. Saat itu, salah seorang pelaku lain mendorong korban hingga jatuh terjerembab ke aspal hingga bagian matanya berdarah.

"Jadi korban begitu bangun, tangan kanan dan pipinya lecet, pelipisnya di atas mata luka lecet, terus mengeluarkan darah. (Korban) membuka bajunya untuk mengelap lukanya," ungkapnya.

Ubaidillah menambahkan, pihaknya masih mendalami kasus tersebut untuk menangkap para pelakunya. "Kita lagi dalami CCTV-nya. Kita lagi kejar pelaku. Mohon doanya," tukasnya.

BERITA TERKAIT