test

Olahraga

Jumat, 30 Agustus 2019 10:34 WIB

Makin Semangat Layani Masyarakat dengan Olahraga di Taman Waduk Pluit

Editor: Redaksi

Olahraga santai di area Taman Waduk Pluit Penjaringan. (Foto: PMJ News).
PMJ - Kapolsek Metro Penjaringan AKBP Rachmat Sumekar, SIK, MSi, memimpin olahraga dengan tujuan menjaga dan memelihara kebugaran tubuh serta anggota selalu sehat dalam menjalankan tugasnya, Jumat (30/08/2019). Kegiatan olahraga pagi yang sudah menjadi kegiatan rutin Polsek Penjaringan ini  dilaksanakan setiap hari Jumat, di mana telah menjadi program keseharian yang bertujuan untuk menjaga kesehatan dan menjaga kestabilan tubuh para personel maupun pegawa negeri sipil (PNS) yang bekerja di lingkungan Mapolres. Selain itu, anggota diharapkan mampu meningkatkan kesadaran bahwa olahraga sangatlah bermanfaat bagi keseharian. [caption id="attachment_39536" align="aligncenter" width="1280"] Olahraga santai di area Taman Waduk Pluit Penjaringan. (Foto: PMJ News).[/caption] “Apabila semua anggota Polri sehat jasmani dan rohaninya, maka tugas yang diemban dalam melayani masyarakat dapat dilaksanakan dengan maksimal,” ungkap Kapolsek Penjaringan kepada PMJ News. Sekedar informasi, olahraga santai ini dilakukan di area Taman Waduk Pluit Penjaringan sambil patroli dan silahturahmi dengan masyarakat di mana memberikan pesan kamtibmas guna tercipta situasi aman dan kondusif. (FER).

BERITA TERKAIT