test

News

Selasa, 1 Februari 2022 06:12 WIB

Polda Metro Terjunkan 1.965 Personel Gabungan Amankan Perayaan Imlek

Editor: Hadi Ismanto

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan. (Foto: PMJ News/Yeni)

PMJ NEWS - Polda Metro Jaya menerjunkan sebanyak 1.965 personel gabungan untuk mengamankan jalannya perayaan tahun baru Imlek 2022 yang jatuh pada Selasa (1/2/2022). Selain pengamanan, para personel akan memantau penerapan protokol kesehatan (Prokes).

"Pengamanan hari raya Imlek 2022, kami siapkan 1.965 personel," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan dalam keterangan tertulis, Senin (31/1/2022).

Menurut Zulpan ribuan personel tersebut terdiri dari 595 anggota Polda Metro Jaya dan 1.320 personel dari jajaran Polres wilayah hukum Polda Metro Jaya serta 50 personel dari TNI. Rencananya personel akan disebar ke sejumlah Vihara di Jakarta dan sekitarnya.

"287 Vihara, pengamanan tahun baru Imlek 2022 dilakukan mulai Senin 31 Januari 2022 pada pukul 15.00 sampai selesai dan Selasa 1 Februari 2022 dari pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai," jelasnya.

Sebelumnya, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya juga mengerahkan 200 personil dalam rangka pengamanan perayaan Imlek di wilayah DKI Jakarta. Ratusan personil akan berjaga di sejumlah tempat perayaan Imlek.

"Kita akan tempatkan anggota lantas di tempat-tempat perayaan imlek untuk mengatur arus dan menegakkan prokes," ujar Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan, Senin (31/1/2022).

BERITA TERKAIT