Rabu, 8 Desember 2021 22:01 WIB
Lindungi Masyarakat, Polisi Antisipasi Kejahatan Bajing Loncat di CIlincing
Editor: Ferro Maulana
PMJ NEWS - Anggota Polsek Cilincing Polres Jakarta Utara telah menggelar kegiatan antisipasi kejahatan di wilayah Cilincing Jakut, pada Rabu (8/12/2021).
Kegiatan yang melibatkan 51 personel ini dilakukan di halaman Pos Lantas Cilincing TL Kebon Baru Kelurahan Semper Timur Cilincing Jakarta Utara.
Kapolsek Cilincing Kompol R Manurung menjelaskan demi melindungi masyarakat sekitar, polisi siap menyasar para pelaku tindak kejahatan seperti bajing loncat (bajilo).
“Apel ini merupakan atensi langsung Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Fadil Imran kepada Kasat Binmas, Kasat Lantas, Kapolsek Cilincing. Mengingat masih banyak laporan warga masyarakat terkait kejahatan jalanan yang terjadi di wilayah Cilincing,” jelas Kapolsek Cilincing kepada PMJ News, Rabu (8/12/2021) malam.
“Bila masyarakat menemukan pelaku kriminal bisa hubungi kantor polisi terdekat. Anggota akan lekas tangkap bawa ke Polsek Cilincing lakukan proses hukum,” pungkasnya.