test

Politik

Selasa, 17 September 2019 14:37 WIB

Atasi Karhutla, 5.600 Pasukan Pemadaman & 52 Pesawat Dikerahkan

Editor: Redaksi

Jokowi bersama beberapa Menteri Kabinet Kerjanya di sebuah kesempatan.. (foto: IG @Kemenseneg.ri)
PMJ – Untuk memadamkan api, pemerintah telah menambah petugas pemadam dan pesawat untuk melakukan pemadaman. Saat ini pemerintah telah mengerahkan 5.600 pasukan pemadaman di darat dan 52 pesawat untuk melakukan water bombing. Presiden Jokowi juga turun langsung ke lapangan untuk memastikan proses pemadaman kebakran hutan dan lahan (Karhutla) berjalan dengan baik. Pemerintah berharap titik-titik api yang tersebar bisa segera dipadamkan. [caption id="attachment_41780" align="aligncenter" width="851"] Jokowi meninjau persiapan penaburan garam di Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Riau. (foto: IG @sekretariat.kabinet)[/caption] “Presiden Joko Widodo bersama dengan segenap elemen terkait akan meninjau langsung sejumlah titik untuk memastikan penanganan maksimal karhutla berjalan sebagaimana mestinya pada Selasa, 17 September 2019,” ungkap Biro Pers Sekretariat Presiden melalui akun Instagram reminya, @Kemenseneg.ri, Selasa (17/9/2019). “Presiden menyampaikan bahwa segala usaha sudah dilakukan dengan penambahan 5.600 pasukan pemadaman di darat. Selain itu, pihaknya juga terus melakukan water bombing di lokasi karhutla. Setidaknya, sebanyak 52 pesawat dikerhakan untuk melakukan pemadaman tersebut,” sambungnya. (BHR)

BERITA TERKAIT