Senin, 2 November 2020 16:42 WIB
Polisi Sudah Kantongi Identitas Pelaku Begal Kolonel Pangestu
Editor: Fitriawan Ginting

PMJ- Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan pelaku begal sepeda yang menyerang Perwira Kolonel Marinir Pangestu Widiatmoko sudah teridentifikasi.
"(Pelaku) Alhamdulillah sudah (identifikasi), tunggu ya," kata Kombes Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (2/11/2020).

Kombes Yusri juga menyebut pihaknya masih melakukan pengejaran kepada pelaku yang melakukan aksi begal sepeda kepada perwira TNI tersebut.
"Mudah-mudahan secepatnya kita bisa menangkap pelakunya," ucap Yusri.
Diketahui seorang perwira Marinir Kolonel Pangestu Widiatmoko menjadi korban penjambretan di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kecamatan Gambir, Senin (26/10/2020) kemarin pagi. Saat itu, Kolonel Pangestu tengah bersepeda seorang diri dan tiba-tiba tas yang dibawa ditarik pelaku begal.(Fjr/Gtg-03)