test

News

Kamis, 7 Oktober 2021 16:05 WIB

Gandeng Pertamina, Sirkuit Mandalika Resmi Berganti Nama

Editor: Etty Kadriwaty

Penulis: Yeni Lestari

Sirkuit Mandalika. (Foto: PMJ News/Instagram)

PMJ NEWS - Sirkuit Mandalika resmi berganti nama. Sirkuit yang berada di Desa Kuta, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) kini bernama Pertamina Mandalika International Street Circuit.

Nama tersebut diresmikan Wakil Menteri BUMN I, Pahala Nugraha Mansury bersama pihak terkait lainnya dalam acara Penandatangan PKS Sponsorship dan Peluncuran Nama Resmi Sirkuit yang digelar hari ini, Kamis (7/10/2021).

Wamen Pahala menyebut, pariwisata bukan hanya berbicara soal infrastruktur, tapi juga mampu membangun pengalaman masyarakat sekitar. Sehingga diharapkan juga bisa mendorong tingkat perekonomian masyarakat di sekitar Lombok, Nusa Tenggara Barat.

“Saya rasa pariwisata bukan cuma sediakan infrastruktur, tapi pengalaman lainnya, bagaimana kita bisa bangun experience masyarakat, bagaimana masyarakat bisa tonton motoGP atau bahkan membangun sirkuit lainnya,” katanya.

Sementara, Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengatakan, pihaknya merasa terhormat dengan adanya sinergi dalam pengembangan sirkuit berskala internasional ini.

"Pertamina merasa bangga dan terhormat bisa melakukan sinergi dengan ITDC pengembangan sirkuit berskala internasional di Mandalika," katanya.

BERITA TERKAIT