test

News

Selasa, 7 September 2021 18:05 WIB

Gandeng Stafsus Presiden, Polri Gelar Vaksinasi di Ponpes Az-Ziyadah

Editor: Hadi Ismanto

Pelaksanaan vaksinasi bagi para santri di Pondok Pesantren Az-Ziyadah, Duren Sawit, Jaktim. (Foto: PMJ News).

PMJ NEWS - Polda Metro Jaya berkolaborasi dengan Staf Khusus Presiden menggelar vaksinasi massal bagi para santri di Pondok Pesantren (Ponpes) Az-Ziyadah, Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (7/9/2021).

Pelaksanaan vaksinasi ini ditinjau langsung Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran dengan didampingi Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Erwin Kurniawan. Selain peninjauan, Fadil juga menyerahkan secara simbolis paket sembako kepada penerima vaksin.

Pada kesempatan tersebut, Kapolrestro Jaktim mengatakan untuk program vaksinasi ini disediakan sebanyak 1.000 dosis vaksin. Penyuntikan vaksin akan dilakukan selama dua hari.

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran meninjau vaksinasi bagi para santri di Ponpes Az-Ziyadah Jaktim. (Foto: PMJ News).
Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran meninjau vaksinasi bagi para santri di Ponpes Az-Ziyadah Jaktim. (Foto: PMJ News).

"Dari 1.000 dosis itu akan diberikan kepada 500 dosis untuk santri dan guru. Sedangkan sisanya untuk warga masyarakat sekitar," ujar Kombes Erwin Kurniawan kepada wartawan di lokasi vaksinasi.

"Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Polri dan Staf Khusus Presiden dengan Pondok Pesantren dan Rumah Ibadah. Adapun vaksin yang kita berikan hari ini adalah Vaksin Sinovac," sambungnya.

Sementara Pimpinan Pondok Pesantren Az-Ziyadah, KH Muhajir Zayadi menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan vaksinasi bagi Santri dan warga masyarakat.

"Kami atas nama Ponpes mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah memfasilitasi vaksin serentak di pondok pesantren dan rumah ibadah seluruh Indonesia," ungkap Muhajir.

BERITA TERKAIT