logo-pmjnews.com

Olahraga

Minggu, 5 September 2021 08:14 WIB

Belanda Bungkam Montenegro 4-0 Dalam Kualifikasi Piala Dunia

Editor: Ferro Maulana

Selebrasi para pemain Timnas Belanda pasca membantai Montenegro. (Foto: Dok Net).
Selebrasi para pemain Timnas Belanda pasca membantai Montenegro. (Foto: Dok Net).

PMJ NEWS -  Timnas Belanda benar-benar tak memberikan belas kasihan ketika melawan Montenegro dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia. 

Di laga tersebut, pasukan oranye membungkam Montenegro dengan empat gol tanpa balas sama sekali.

Duel kualifikasi Piala Dunia yang mempertemukan skuat Belanda dan Montenegro berakhir dengan kekalahan telak Montenegro. 

Belanda memastikan lawan mereka tak berkutik dengan membobol gawang mereka empat kali tanpa memberikan kesempatan menyerang balik.

Selebrasi para pemain Timnas Belanda pasca membantai Montenegro. (Foto: Dok Net).
Selebrasi para pemain Timnas Belanda pasca membantai Montenegro. (Foto: Dok Net).

Begitu pertarungan dimulai sendiri, sebenarnya sudah terlihat jelas dominasi skuat Belanda. 

Negeri Kincir Angin tak menyia nyiakan kesempatan dengan mengendalikan permainan. 

Di menit ke 38, Memphis Depay langsung membobol gawang Montenegro untuk pertama kalinya dengan tendangan penalti.

Gol Depay menjadi gol terakhir di babak pertama. Mengakhirinya dengan skor 1-0, akan tetapi laga belum berakhir. 

Selanjutnya, di babak kedua inilah skuat Orange kembali memberikan tekanan berat pada Montenegro.

Benar sekali, tidak berlangsung lama, Depay lagi lagi melesakkan gol kedua untuk skuat Belanda. 

Sudah mengantongi dua gol, Belanda tidak serta merta merenggangkan serangan mereka.

Di menit ke 70 dan 76 secara berurutan. Georginio Wijnaldum dan Cody Gakpo ikut serta menyumbangkan dua gol ke gawang Montenegro. 

Jadi secara otomatis mengubah kedudukan semakin jauh dengan keunggulan skuat belanda 4-0.

Montenegro benar-benar tak berkutik sampai akhir. Pertandingan kualifikasi piala dunia inipun akhirnya dimenangkan oleh skuat Belanda dengan skor bersih 4-0. 

BERITA TERKAIT