test

News

Rabu, 23 Juni 2021 11:50 WIB

160 Orang di Indonesia Terpapar Virus Corona Varian Delta, Ini Sebarannya

Editor: Hadi Ismanto

Satgas Covid-19 Antisipasi Munculnya Varian Virus Corona Baru AY.4.2. (Foto: PMJ News/Dok Net).

PMJ NEWS - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyebut kasus positif varian Delta yang terkonfirmasi mencapai 160 kasus/pasien. Angka tersebut terdeteksi dari proses whole genome sequencing (WGS) pertanggal 20 Juni 2021.

Jumlah tersebut mengalami kenaikan yang cukup tinggi dari sebelumnya. Di mana pada 6 Juni 2021, Kemenkes mencatat jumlah varian Delta sebanyak 31 kasus dan hanya tersebar di lima provinsi.

Berdasarkan data Badan Litbang Kemenkes, virus Covid-19 varian Delta per 20 Juni telah tersebar di sembilan provinsi. Berikut data sebaran mutasi virus Corona varian Delta:

1. Jawa Tengah sebanyak 80 Kasus
2. DKI Jakarta sebanyak 57 kasus
3. Jawa Timur sebanyak 10 Kasus
4. Kalimantan Tengah sebanyak 3 kasus
5. Kalimantan Timur sebanyak 3 kasus
6. Sumatera Selatan sebanyak 3 kasus
7. Banten sebanyak 2 kasus
8. Jawa Barat sebanyak 1 kasus
9. Gorontalo sebanyak 1 kasus

Sebagai informasi, virus Corona varian Delta atau SARS-CoV.2 B.1.617.2 merupakan mutasi dari Covid-19 yang selama ini mewabah (SARS-CoV.2 B.1.617).

Virus tersebut pertama kali terdeteksi di India pada akhir 2020 dan resmi dinamakan varian Delta oleh World Health Organization (WHO) pada 31 Mei 2021, serta dikategorikan sebagai Variant of Concern (VOC).

Selain varian B.1.617.2 Delta, Kemenkes juga mencatat persebaran varian VOC yang lain yaitu varian Alpha (B.1.1.7) dan Beta (B.1.351).

Adapun sebaran varian Alpha di antaranya di Sumatera Utara (2 kasus), Riau (1), Kepri (1), Sumatera Selatan (1), DKI Jakarta (33), Jawa Barat (2), Jawa Timur (2), Jawa Tengah (1), Kalimantan Selatan (1).

Sementara, sebaran kasus mutasi varian Beta di beberapa daerah seperti DKI Jakarta (4 kasus), Jawa Timur (1), Bali (1).

BERITA TERKAIT