test

News

Selasa, 13 April 2021 10:35 WIB

Kebakaran di Pasar Minggu, Pemadam Terjunkan Robot Bantu Padamkan Api

Editor: Fitriawan Ginting

Penulis: Yeni Lestari

Petugas pemadam kebakaran di lokasi kejadian. (Foto : PMJ/Humasjakfire).

PMJ NEWS - Petugas pemadam kebakaran menerjunkan satu unit robot penyemprot air bertenaga cepat LUF-60 untuk membantu proses pemadaman kebakaran yang terjadi di Blok C, Pasar Inpres Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta, Satriadi Gunawan menuturkan kehadiran robot pemadam sangat membantu aparat dalam memadamkan api yang sangat besar tersebut.

"Membantu sekali (dalam pemadaman) sehingga saat pemadaman sudah berhasil, itu memungkinkan para petugas untuk masuk ke dalam termasuk ke area basement (untuk mengecek)," ujar Satriadi, Selasa (13/4/2021).

Lebih lanjut, selain difungsikan untuk memadamkan api, robot hasil pengadaan tahun 2019 lalu ini juga bisa digunakan untuk mengurai asap yang mengepul ke udara sehingga proses pemadaman bisa lebih cepat.

"Melihat area yang terbakar, memang butuh waktu lebih lama untuk proses pendinginan. Namun, setidaknya kita sudah lokalisir, jangan sampai kebakaran di blok C ini menyebar ke gedung lainnya," sambungnya.

Sebagai informasi, robot LUF-60 merupakan salah satu dari dua unit robot yang didatangkan langsung oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada 2020 silam. Robot tersebut dibeli seharga Rp8 miliar dari Austria.

Sementara itu, dalam peristiwa kebakaran yang terjadi di Pasar Inpres ini, pihak Damkar DKI Jakarta mengerahkan sebanyak 165 personel dan 30 unit mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan api.

BERITA TERKAIT