logo-pmjnews.com

test

Hukrim

Rabu, 3 Maret 2021 14:35 WIB

Polres Jakbar Tangkap Bos Besar Bandar Ganja Ratusan Kilogram di Sumut

Editor: Fitriawan Ginting

Penulis: Yeni Lestari

Bos bandar ganja yang diamankan. (Foto : PMJ/Ist).
Bos bandar ganja yang diamankan. (Foto : PMJ/Ist).

PMJ NEWS - Bos besar bandar ganja yang melakukan penyelundupan ganja ratusan kilogram dalam drum di wilayah Depok, Jawa Barat berhasil diringkus polisi. Tersangka berinisial F tersebut diringkus oleh Polisi di daerah Sumatera Utara.

“Kami telah mengamankan seorang bandar besar yang berinisial F di Sumatera Utara,” ungkap Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo melalui keterangannya, Rabu (3/3/2021).

Kombes Ady Wibowo menjelaskan, penangkapan ini merupakan pengembangan kasus penyelundupan ganja seberat 115 Kg, dimana polisi telah mengamankan terlebih dahulu dua orang tersangka yang berperan sebagai kurir dengan inisial DK (26) dan PYP (25).

“Penangkapan tersangka ini merupakan pengembangan atas kasus penyelundupan 3 buah drum berisi 115 Kg ganja di wilayah Depok pada beberapa waktu lalu,” sambungnya.

Sementara itu, Kasat Resnarkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona yang memimpin langsung proses penangkapan bandar ganja didampingi dengan Kanit 2 Narkoba AKP Hasolan Situmorang mengatakan bahwa kasus ini masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui apakah masih ada tersangka lain yang terlibat.

“Tentunya karena baru diamankan, kami masih mengembangkan lebih jauh kasusnya untuk mengetahui apakah ternyata ada tersangka lain atau tidak. Intinya kami akan terus berupaya untuk memerangi narkoba ini sampai pada akarnya,” jelas Ronaldo.

BERITA TERKAIT