test

Politik

Selasa, 8 Oktober 2019 13:22 WIB

Jusuf Kalla Prihatin Terhadap Kesadaran Masyarakat Tentang Lingkungan

Editor: Redaksi

Mantan Wapres Jusuf Kalla. (Foto : PMJ/Ilustrasi Fifi).

PMJ – Dalam acara SDGs Annual Conference 2019 yang bertemakan Laut Berkelanjutan, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mengungkapkan keprihatinannya terhadap masyarakat pesisir pantai yang tidak bisa menjaga kebersihan sekitarnya.

JK menuturkan, laut bisa dijadikan sebagai mata pencaharian untuk para masyarakat sekitar dan seharusnya bisa menjadi sumber pendapatan dari pariwisata. "Masyarakat pesisir seharusnya menjaga. Jangan merusak terumbu karang. Biasanya orang-orang Bugis yang suka begitu," kata JK di Hotel Fairmont, Selasa (8/10/2019).

JK mendorong masyarakat di pesisir pantai dan semua masyarakat Indonesia untuk meningkatkan sumber daya laut, menjaga biota laut dan menjaga sumber-sumber laut agar tidak habis digerus. "Laut bisa menjadi energi. Saya sering mengatakan, bahwa laut yang mempersatukan negeri ini,” ungkapnya.

“Laut punya fungsi yang menghadirkan sumber devisa, lewat pariwisata. Semua orang mau yang pantainya bersih. Laut bukan hanya sekedar menghubungkan hidup puluhan juta masyarakat, dan kita akan selalu bergantung pada laut. Indonesia hampir 78% merupakan kawasan lautan. Karena itu lautan penting untuk diperbaiki dan dijaga," pungkas JK. (BHR)

BERITA TERKAIT