Rabu, 10 Februari 2021 21:01 WIB
Menlu Retno: Indonesia Komitmen Bantu Palestina
Editor: Hadi Ismanto
PMJ NEWS - Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi menyebut pemerintah Indonesia akan memberikan bantuan sebesar USD2,3 juta atau Rp32,1 miliar kepada Palestina.
Penyataan ini disampaikan Retno saat bertemu dengan Menlu Palestina Riyad Al Maliki di Amman, Yordania. Menurut Retno, bantuan ini sebagai salah satu bentuk dukungan Indonesia atas Palestina.
"Indonesia berkomitmen untuk memberikan US$ 2,3 juta untuk Palestina melalui berbagai mekanisme secara bilateral maupun melalui UNWRA (The United Nations Relief and Works Agency for Palestine Refugees in the Near East) dan The International Committee of the Red Cross (ICRC)," jelas Retno dalam konferensi pers di Yordania, Rabu (10/2/2021).
Retno menyampaikan pemerintah RI berharap dana bantuan ini bisa dipakai untuk penanggulangan Covid-19 di Palestina dan bisa dicairkan di semester pertama tahun ini.
Pada kesempatan yang sama, Retno menegaskan kembali bahwa sikap Indonesia tetap teguh mendukung kemerdekaan Palestina.
"Posisi ini juga disebutkan Presiden Widodo dalam percakapan teleponnya dengan Presiden Abbas pada Desember 2020," tuturnya.
Ia menambahkan, semua pihak harus bekerja lebih keras untuk membuat 2021, tahun yang baik bagi perdamaian antara Palestina dan Israel.