test

News

Rabu, 19 Mei 2021 08:13 WIB

Kemenlu: RI Telah Salurkan Bantuan Tangani Tragedi Kemanusiaan di Palestina

Editor: Ferro Maulana

Aksi bela Palestina di Jakarta beberapa waktu lalu. (Foto: PMJ News)

PMJ NEWS -  Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) menegaskan Indonesia (RI) telah menyalurkan sejumlah bantuan untuk menangani tragedi kemanusiaan di Palestina. Bantuan tersebut juga diberikan sebagai langkah penanganan pandemi Covid-19 di Palestina.

Dirjen Kerja Sama Multilateral Kemenlu Febrian Alphyanto Ruddyard menjelaskan berbagai upaya diplomasi yang telah ditempuh Indonesia berkenaan isu Palestina.

Pemerintah RI juga telah menyampaikan kecaman terhadap aksi kekerasan yang dilakukan Israel, termasuk penghancuran secara ilegal pemukiman di Syekh Jarrah, Tepi Barat Palestina baru-baru ini.

"Pada tataran bilateral, Indonesia sudah melakukan pendekatan kepada negara-negara untuk mengupayakan penghentian kekerasan," ujar Febrian dalam rapat dengar pendapat (RDP) di Komisi I DPR, Senayan, Jakarta.

"Indonesia terus berikan tekanan kepada Israel melalui berbagai forum dunia, baik PBB, OKI maupun dengan like-minded countries," katanya lagi.

Terkait bantuan Indonesia untuk Palestina, Febrian menambahkan telah disalurkan bantuan baik melalui program bantuan maupun pembangunan kapasitas pemerintah dan rakyat Palestina.

Adapun berbagai bantuan yang telah diberikan di antaranya bantuan 1 juta Dolar Amerika Serikat (AS) untuk dukungan operasional penanganan Covid-19 dan kemanusiaan melalui Badan Bantuan dan Pekerjaan PBB bagi pengungsi Palestina di Timur Dekat atau UNRWA pada 2020.

Selanjutnya ada bantuan kemanusiaan sebesar 500.000 Dolar AS melalui Komite Internasional Palang Merah atau ICRC, dan bantuan serupa yang sudah disalurkan sejak 2019 lalu.

Dalam RDP itu diketahui Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dijadwalkan akan bertolak ke markas Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat, pada Selasa (18/5/2021) malam.

BERITA TERKAIT