test

News

Senin, 8 Februari 2021 15:10 WIB

Hari Ini, RSCM Gelar Vaksinasi Covid-19 untuk Dokter Lansia

Editor: Hadi Ismanto

Vaksinasi Covid-19 bagi tenaga kesehatan di atas usia 60 tahun. (Foto: PMJ News/Kemenkes).

PMJ NEWS - Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo menggelar vaksinasi Covid-19 perdana bagi tenaga kesehatan di atas usia 60 tahun, Senin (8/2/2021). Khusus untuk hari ini, vaksinasi dilakukan terhadap 15 dokter.

Jubir vaksinasi Covid-19, dr. Siti Nadia Tarmizi menyebut vaksinasi untuk usia di atas 60 tahun ini adalah komitmen dari pemerintah untuk melindungi kelompok atau populasi yang memiliki angka mortalitas dan morbiditas yang sangat tinggi.

"Harapan kami tentunya dengan pelaksanaan vaksinasi ini akan ada sekitar 11.000 tenaga kesehatan yang berusia di atas 60 tahun yang bisa kebal yang kita berikan perlindungan," jelas Nadia seperti dikutip dari laman Kementerian Kesehatan, Senin (8/2/2021).

Di sisi lain, Direktur Utama Rumah Sakit Dr. Cipto Mangunkusumo, dr. Lies Dina Liastuti menjelaskan peserta vaksinasi ini adalah para guru besar yang merupakan tenaga pendidik pelayanan spesialis.

"Izin pemberian vaksin kepada usia di atas 60 tahun telah ada sehingga kita bisa melindungi para senior kita yang amat sangat kita butuhkan tenaganya dalam memberikan pelayanan maupun pendidikan di RSCM ini," tutur Lies.

Vaksinasi Covid-19 di RSCM akandilakukan terhadap 90 dokter secara bertahap. Selanjutnya, pemberian vaksin bagi lansia tahap kedua dilakukan 28 hari setelah pemberian vaksin pertama.

Diberitakan sebelumnya, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah mengeluarkan izin penggunaan vaksin Covid-19 Coronavac produksi Sinovac kepada penerima berusia 60 tahun ke atas atau lansia.

Kepala BPOM, Penny K Lukito menyebut izin penggunaan vaksin untuk lansia ditetapkan mengingat tingginya angka kematian akibat Covid-19 pada kelompok lansia.

"Berdasarkan data statistik KPC-PEN menunjukkan angka kematian akibat Covid-19 pada kelompok lansia menduduki porsi relatif tinggi sekitar 47,3 persen," ungkap Penny dalam konferensi pers virtual, Minggu (7/2/2021).

"Sehingga, menjadi keharusan bagi pemerintah menetapkan pemberian penggunaan vaksin yang tersedia saat ini, yakni Coronavac menjadi prioritas untuk juga diberikan kepada kelompok lansia," sambungnya.

BERITA TERKAIT