Rabu, 20 Januari 2021 09:04 WIB
Lemkapi Yakin Komjen Listyo Sigit Lolos Uji Kelayakan dan Kepatutan DPR
Editor: Hadi Ismanto
PMJ NEWS - Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi), Edi Hasibuan optimis calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo akan lolos uji kepatutan dan kelayakan. Ia menilai jenderal bintang tiga ini punya kemampuan berkomunikasi yang baik.
"Melihat sosok calon Kapolri yang sangat bersahaja, kami optimistis, Pak Listyo Sigit mulus disetujui DPR menjadi Kapolri," ujar Edi dalam keterangannya, Selasa (20/1/2021).
"Kita lihat beberapa hari terakhir, Listyo Sigit aktif melakukan komunikasi dengan para mantan kapolri, politisi, dan tokoh masyarakat serta ulama," sambungnya.
Apalagi, kata Edi, kondisi internal Polri juga sangat kondusif mendukung calon Kapolri yang akan menggantikan Jenderal Pol Idham Azis yang memasuki masa pensiun pada 1 Februari 2021.
Pakar hukum kepolisian dari Universitas Bhayangkara Jakarta ini juga yakin Listyo Sigit bisa melakukan perubahan besar di tubuh Polri setelah nanti dilantik Presiden sebagai Kapolri.
"Hasil penelitian Lemkapi dalam tiga bulan belakangan juga menunjukkan tingkat kepercayaan terhadap sosok Listyo Sigit sangat tinggi. Selain berkinerja bagus juga dinilai bersih dan tegas dalam penegakan hukum," tuturnya.
Sebagai informasi, hari ini Rabu (20/1/2021), Komisi III DPR RI akan menggelar uji kepatutan dan kelayakan Listyo Sigit. Hasil uji itu akan dibawa ke rapat paripurna untuk menentukan persetujuan Listyo Sigit sebagai calon Kapolri.