test

News

Rabu, 25 September 2019 19:32 WIB

Edvo Metro Pelayanan Hukum Berbasis Digital, Inovasi Kabidkum Polda Metro Jaya

Editor: Redaksi

Kabidkum Polda Metro Jaya Kombes Pol Viktor Sihombing saat memberikan pemaparannya. (Foto :Dok PMJ).
PMJ- Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat I Angkatan XLII tahun 2019 Lembaga Administrasi Negara (LAN) hari ini, Rabu 23 September menggelar seminar proyek perubahan, yang dilaksanakan di di Gedung, Wisesa, Pejompongan, Jakarta Pusat, Rabu (25/9/2019). Sebanyak 35 peserta dari Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat I Angkatan XLII tahun 2019 hari ini memaparkan proyek perubahan dari masing-masing peserta yang tentunya menjadi sebuah terobosan inovasi yang lebih baik untuk institusinya. Kepala Bidang Hukum Polda Metro Jaya Kombes Pol Viktor T. Sihombing yang menjadi salah satu anggota dari kelompok II seminar proyek perubahan memaparkan seminar tentang “Peningkatan Kinerja Penanganan Bidang Hukum di Polda Metro Jaya”. Kabidkum Polda Metro Jaya melakukan terobosan inovasi melalui “Edvo Metro (Elektronik Advokasi Polda Metro Jaya)” . "Edvo Metro inovasi digitalisasi pelayanan hukum ini bertujuan untuk mengedukasi bahwa pentingnya melakukan program revitalisasi dan reformasi hukum yang memberikan kemudahan dalam pelayanan publik, khususnya di bidang hukum,"tegas Viktor Sihombing, Rabu (25/9/2019). [caption id="attachment_42837" align="aligncenter" width="1280"] Kabidkum Polda Metro Jaya Kombes Pol Viktor Sihombing saat memberikan pemaparannya. (Foto :Dok PMJ).[/caption] Dalam kesempatan tersebut, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono langsung menjadi mentor dari Kombes Pol Viktor Sihombing. Sementara dalam seminar perubahan ini juga didampingi oleh coach oleh Ir. Setia Budhy Algamar, MURP, dan narasumber dan pengujinya Sri Hadiati Wara Kustriani, SH, MBA. Menurut mentor, Kombes Argo, transformasi dari konvensional menuju sistem pelayan hukum online bernama Edvo Metro (Elektronik Advokasi Polda Metro Jaya) yang kini tersedia dalam platform digital website www.bidkum.metro.polri.go.id dan aplikasi berbasis Android Edvo Metro. [caption id="attachment_42842" align="aligncenter" width="1280"] Kabidkum bersama Mentor, Coach dan Narasumber di Seminar Proyek Perubahan. (Foto : Dok PMJ).[/caption] “Saya beserta jajaran di bidkum Polda Metro Jaya menilai ini sangat perlu dikembangkan, karena dengan adanya aplikasi digital edvo metro ini diharapkan dapat digunakan masyarakat dalam berkonsultasi hukum dan masyarakat juga dapat menambah pengetahuan ilmu hukum melalui fitur sosialisasi hukum di edvo metro” kata Argo Yuwono mengapresiasi. Tiga fitur bersifat interaktif tentang pelayanan hukum Polri dan juga konsultasi hukum serta diskusi publik. Untuk fitur pelayanan hukum ditujukan untuk anggota Polri yang membutuhkan permintaan pendapat hukum dan juga pendampingan hukum serta saran hukum. [caption id="attachment_42838" align="aligncenter" width="935"] Usai menyampaikan pemaparannya, Kombes Pol Viktor Sihombing foto bersama. (Foto : Dok PMJ).[/caption] Sedangkan, fitur Konsultasi Hukum masyarakat dapat menyampaikan permasalahan hukum yang butuh saran hukum dengan mengakses fitur tersebut dan akan mendapatkan verifikasi jawaban secara cepat melalui SMS dan email. Dalam Edvo Metro juga terdapat fitur diskusi publik, yang menariknya yakni ada topik pembahasan hukum yang sedang tren di masyarakat, dengan narasumber yang kompeten di bidang hukum dan masayarakat juga dapat melakukan interaktif dan terlibat dalam diskusi tersebut. “Saya berterimakasih kepada LAN yang telah memberikan kesempatan untuk menjadi bagian dari Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat I tahun 2019 ini, sehingga saya dapat memberikan perubahan yang lebih baik dalam peningkatan kinerja di Bidang Hukum Polda Metro Jaya”, tutup Viktor di akhir seminar perubahan. (Gtg-03).

BERITA TERKAIT