test

News

Kamis, 19 Desember 2019 17:00 WIB

Polisi Bantu Bayi Penderita Kurang Gizi di Desa Setia Asih

Editor: Ferro Maulana

Polisi peduli terhadap bayi penderita kurang gizi Rizky Aidil Fitroh berusia 6 bulan. (Foto: PMJ News).

PMJ – Polisi peduli merupakan wujud karya anggota Polri dalam membantu atau menolong masyarakat yang tengah kesulitan serta membutuhkan pertolongan.

Bhabinkamtibmas Desa Setia Asih dari Polsek Tarumajaya Bripka Rudi, H, SH, bersama dengan Kepala Desa Setia Asih H Dede Firmnasyah dan dari perwakilan Puskesmas Setia Mulya Bidan Hj.Masrifah beserta Dwi yang merupakan pakar gizi mendatangi kediaman Vivi Ropikoh di Kampung Bogor Rt01/ Rw12, Desa Setia Asih.

Kassubag Humas Polres Metro Bekasi, AKP Sunardi menerangkan bahawa Jajarannya itu melaksanakan kunjungan kepada bayi penderita kurang gizi atas nama anak yaitu Rizky Aidil Fitroh berusia 6 bulan.

“Anak dari pasangan Vivi Ropikoh dan Abdul Rofik di mana bayi tersebut mengalami gizi kurang dengan berat badan 4,8 Kg dan panjang 65 cm,” ungkap Sunardi, Kamis (19/12/2019).

Masih dari keterangan Sunardi, di kunjungan kali ini Kepala Desa juga memberikan sumbangan susu SGM dan akan dilakukan pengecekan secara rutin oleh pihak Puskesmas. (FER).

BERITA TERKAIT