test

News

Sabtu, 4 Juli 2020 17:08 WIB

PA 212 Gelar Apel Siaga Besok, Polisi: Patuhi Protokol Kesehatan

Editor: Hadi Ismanto

Aksi demo (Foto: Ilustrasi/PMJ News)

PMJ - Polda Metro Jaya tidak menegeluarkan izin terkait rencana Apel Siaga Ganyang Komunis oleh Persaudaraan Alumni 212 (PA 212), Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) ulama, serta ormas lainnya, pada Minggu (5/7).

"Kalau kita pemberitahuan, pemberitahuannya sudah ada, tapi kita tidak mengeluarkan STTP (Surat Tanda Terima Pemberitahuan), tapi kita siapkan pengamanan," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus di Jakarta, Sabtu (4/7/2020)

Yusri justru meminta peserta apel siaga itu mengikuti aturan menyampaikan pendapat di muka umum dan protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah. Pasalnya, saat ini masih masa PSBB transisi.

"Sekarang kan masih PSBB, protokol kesehatan wajib mereka ikuti, tidak ada ramai-ramai, bakar-bakar misalkan, pasti kita tangkap kalau begitu," tandas Yuri.

Disinggung mengenai aksi pembakaran bendera partai saat demo beberapa waktu lalu, Yusri berharap hal tersebut tidak terjadi lagi.

"Kita harap seperti itu karena itu cuma apel, mereka bukan demo. Hanya apel siaga. Itu kan apel siaga aja, kita pengamanan aja," tukasnya.(Hdi)

BERITA TERKAIT