test

News

Jumat, 21 Agustus 2020 22:00 WIB

Polrestro Jaktim Gelar Operasi Penegakan Protokol Kesehatan

Editor: Hadi Ismanto

Polisi dan TNI menggelar operasi penegakan disiplin protokol kesehatan di Jaktim (Foto: PMJ News)

PMJ - Polres Metro Jakarta Timur menggelar operasi penegakan disiplin kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Kegiatan ini dimaksudkan sebagai adaptasi kebiasaan baru.

Penegakan hukum ini dilakukan di sejumlah wilayah hukum Jakarta Timur. Diantaranya pasar tradisional, terminal bus, shelter bus dan komunitas pangkalan ojol.

"Operasi penegakan hukum ini dilakukan secara humanis," ujar Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Arie Ardian Rishadi dalam keteranganya, Jumat(21/8/2020).

Polisi dan TNI menggelar operasi penegakan disiplin protokol kesehatan di Jaktim (Foto: PMJ News)

Sebelumnya, Polrestro Jaktim membagikan masker kepada masyarakat di sekitar area BKT Duren Sawit. Kegiatan ini sekaligus sebagai sarana sosialisasi dan mengingatkan warga agar lebih disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Kami imbau agar warga tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penularan Covid-19, salah satunya dengan penggunaan masker," tukasnya.(Hdi)

BERITA TERKAIT