test

News

Selasa, 20 Oktober 2020 17:37 WIB

Jokowi Terima Kunjungan PM Jepang di Istana Bogor

Editor: Hadi Ismanto

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan Perdana Menteri (PM) Jepang Yoshihide Suga di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat (Foto: PMJ News/YouTube Setpres)

PMJ - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan Perdana Menteri (PM) Jepang Yoshihide Suga beserta Istrinya Mariko Suga. Pertemuan tersebut berlangsung di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa (20/10/2020).

Tampak hadiri mendampingi Presiden dan Ibu Negara di antaranya Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menko Perekonomian Airlangga, Menteri BUMN Erick Tohir, dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Pertemuan kedua pemimpin negara ini diawali dengan upacara penyambutan tamu kenegaraan. Lagu kebangsaan dikumandangkannya lagu kebangsaan kedua negara diperdengarkan dan juga diiringi oleh dentuman meriam.

Selesai upacara kenegaraan, Presiden kemudian mengajak PM Suga masuk ke dalam Istana untuk kemudian menandatangani buku tamu kenegaraan.

Agenda dilanjutkan pengisian buku tamu dan foto bersama di beranda Istana Bogor. Selanjutnya, acara disambung dengan pertemuan bilateral. Jokowi dan Suga rencananya akan memberikan keterangan bersama.(Hdi)

BERITA TERKAIT