test

Hukrim

Jumat, 11 Oktober 2019 08:00 WIB

Dua Orang Tewas Atas Insiden Penembakan di Sinagog Jerman

Editor: Redaksi

Insiden penembakan di sebuah tempat ibadah Sinagog, di kota Halle, Jerman. (Foto: Dok Net).

PMJ – Dua orang meninggal setelah adanya insiden penembakan di sebuah tempat ibadah Sinagog, di kota Halle, Jerman pada Rabu (09/10/2019) waktu setempat, yang bahkan sempat disiarkan langsung di platform online gaming, Twitch.

Tersangka Stephan B. (27), menembakkan senjatanya di sekitar sinagoga, yang membunuh seorang wanita dan seorang pria yang berjarak 600 meter dari sinagoga tersebut.

Penembakan tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 waktu setempat, yang dilakukan tersangka lengkap dengan pakaian helm baja dan senjata api, menurut Max Privorotzki, pemimpin komunitas Yahudi lokal.

"Kami melihat melalui sistem kamera di sinagog kami bahwa pelaku bersenjata berat dengan helm baja dan senjata mencoba menembakkan pintu kami," kata Privorotzki kepada koran lokal.

Kepada CNN, Kantor Kejaksaan Federal Jerman mengatakan bahwa pelaku termotivasi dengan kepercayaan anti-Semit dan tayangan yang didadapatkannya, dan bahkan berkata hal-hal di videonya bahwa tragedi Holocaust tidak pernah ada, serta menyalahkan masalah dunia kepada orang-orang Yahudi.

Video yang sama juga menunjukkan bahwa pria tersebut bahkan sempat mencoba masuk ke Sinagog, sebelum gagal dan akhirnya menembaki orang-orang di luar.

Atas penembakan yang dilakukan di Hari Raya Yom Kippur tersebut, tersangka Stephen B. (27) kini sudah diamankan polisi dan akan diproses lebih lanjut. (DEW/ FER)

BERITA TERKAIT