logo-pmjnews.com

News

Senin, 28 Oktober 2024 16:04 WIB

Viral Pencurian Tas Pemobil di Bengkel Depok, Polisi Cek TKP

Editor: Hadi Ismanto

Ilustrasi kasus pencurian tas. (Foto: PMJ News/Hadi)
Ilustrasi kasus pencurian tas. (Foto: PMJ News/Hadi)

PMJ NEWS - Seorang pengendara mobil menjadi korban pencurian tas saat tengah mengecek ban kendaraannya di salah satu bengkel Sawangan, Kota Depok. Peristiwa itu terjadi Jumat (25/10) sekitar pukul 14.00 WIB.

Kasus pencurian tas ini sempat terekam kamera CCTV dan viral di media sosial (medsos). Dari video yang beredar luas, tampak pelaku pertama membawa motor dan menunggu pelaku kedua.

Sementara pelaku kedua terlihat mengendap-endap dan mengambil tas dari dalam mobil. Setelah mendapatkan tas korban, kedua pelaku langsung kabur meninggalkan lokasi.

"Dua orang pelaku yang menggunakan sepeda motor mendekati mobil korban," ujar Kasi Humas Polres Metro Depok, AKP Hendra dalam keterangannya, Senin (28/10/2024).

"Dan salah seorang pelaku secara diam-diam membuka pintu mobil sebelah kemudi (pintu sopir) dan mengambil tas milik korban," sambungnya.

Menurut Hendra, kedua pelaku melarikan diri menggunakan sepeda motor ke arah Parung Bingung. Korban hingga kini belum membuat laporan pengaduan ke Polsek Bojongsari.

Kendati begitu, lanjut dia, polisi telah melakukan pengecekan TKP. Imbas kejadian tersebut korban mengalami kerugian berupa satu unit laptop, handphone, dan satu buah dompet.

"Pada saat piket melakukan cek TKP. Korban sudah tidak ada di lokasi TKP. (Kerugian) satu buah tas yang menurut keterangan saksi di dalamnya ada satu unit laptop, satu unit handphone dan satu buah dompet," tukasnya.

BERITA TERKAIT