test

News

Kamis, 25 April 2024 16:07 WIB

Usut Kematian ABG di Hotel Jaksel, Polisi Duga Ada Tindak Kekerasan

Editor: Hadi Ismanto

Wakasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Henrikus Yossi beri keterangan. (Foto: PMJ).

PMJ NEWS - Polisi masih mendalami kasus kematian remaja perempuan berusia 16 tahun berinisial FA (16) di salah satu hotel kawasan Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Wakasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Henrikus Yossi mengatakan penyidik menduga ada pencabulan terhadap korban dan penyalahgunaan narkoba di hotel tersebut.

"Diduga terjadi penyalahgunaan narkotika di dalam hotel tersebut dan diduga juga terjadi dugaan tindak pidana kekerasan terhadap anak dalam hal ini persetubuhan ataupun pencabulan terhadap anak," ungkap Henrikus Yossi kepada wartawan, Kamis (25/4/2024).

Diberitakan sebelumnya, seorang remaja wanita ditemukan tewas di salah satu kamar hotel kawasan Senopati, Jakarta Selatan. Informasi meninggalnya korban ini diketahui berdasarkan laporan RSUD Kebayoran Baru.

"Benar bahwa terdapat jenazah dari seorang perempuan yang pada saat itu belum ditemukan identitasnya dalam kondisi sudah meninggal dunia," ungkap Wakasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Henrikus Yossi kepada wartawan, Kamis (25/4/2024).

Menurut Yossi, polisi kemudian melakukan penyelidikan dan menemukan bukti bahwa sebelum meninggal korban yang belakangan diketahui berinisial FA (16) sempat dibawa dua orang laki-laki ke hotel tersebut.

"Dari proses penyelidikan awal, kami mengamankan sejumlah laki-laki dengan usia 40 tahun. Ada sekitar dua orang yang kami berhasil amankan," tuturnya.

BERITA TERKAIT