test

News

Kamis, 4 April 2024 17:10 WIB

Polisi Gadungan Minta THR ke Pelaku UMKM di Duren Sawit Ditangkap

Editor: Fitriawan Ginting

Ilustrasi polisi gadungan. (Foto: Dok PMJ News)

PMJ NEWS - Polsek Duren Sawit mengamankan polisi gadungan yang mencoba meminta tunjangan hari raya (THR) kepada pengusaha di Kawasan Jakarta Timur. Hal ini dibenarkan Kapolsek Duren Sawit AKP Sutikno. Menurutnya, pelaku atau polisi gadungan tersebut Bernama Widardi dan telah diamankan.

"Betul, yang bersangkutan saudara Widardi. Menggunakan seragam polisi berpangkat Ajun Komisaris Polisi," kata Sutikno, Kamis (4/4/2024).

Polisi gadungan itu mengaku membeli baju dinas polisi tersebut dari Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Sebelumnya ramai adanya polisi gadungan meminta THR di instagram @warungjurnalis. Pelaku tersebut meminta THR ke sebuah toko distributor minuman air mineral, kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. Aksi tipu-tipu pria itu terbongkar saat hendak meminta tunjangan hari raya (THR) ke salah satu pelaku usaha.

Pelaku polisi gadungan sedang interogasi dan memegang seragam berpangkat Ajun Komisaris yang sudah dilepas.

"Diduga polisi gadungan minta jatah THR ke toko distributor minuman air mineral di Duren Sawit. Awalnya polisi gadungan melakukan penolakan untuk dilakukan interogasi oleh petugas bahkan kerap melawan dengan mendorong Bimaspol beberapa kali," bunyi suara dalam video tersebut di akun Instagram pada Kamis (4/4/2024).

BERITA TERKAIT