test

News

Kamis, 7 Maret 2024 22:01 WIB

Rembug Bersama Komunitas Ciliwung, Wakapolres Depok Tekankan Jaga Kamtibmas

Editor: Hadi Ismanto

Polres Metro Depok bersama Komunitas Ciliwung menggelar rembug warga di Jembatan GDC, Pancoran Mas. (Foto: PMJ News)

PMJ NEWS - Polres Metro Depok bersama Komunitas Ciliwung menggelar rembug warga di Jembatan GDC, Pancoran Mas, Kamis (7/3/2024). Dalam agenda ini dibahas berbagai isu terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Wakapolres Metro Depok, AKBP Eko Wahyu Fredian menyampaikan komitmennya untuk meningkatkan pelayanan keamanan dan memberikan perlindungan kepada Masyarakat.

"Alhamdulillah rangkaian Pemilihan Umum 2024 di Kota Depok ini berjalan dengan aman. Situasi Kamtibmas Kota Depok dalam keadaan aman dan Kondusif. Namun, kriminalitas di Kota Depok sangat tinggi," ungkap Eko.

"Patroli Presisi Polres Metro Depok tetap menjaga Kamtibmas di wilayah Kota Depok dan telah mengamankan lebih dari 73 orang melakukan Tawuran dan berbagai Barang Bukti berupa sajam yang diamankan," sambungnya.

Eko juga mengingatkan pentingnya peran serta orangtua yang wajib dan bertanggung jawab untuk anak anak kita agar tidak terlibat tawuran dan memberikan edukasi kepada anak. Selain itu, dia juga meminta untuk memaksimalkan keamanan lingkungan PAM Swakarsa di wilayah guna dapat meminalisir kejahatan.

"Hindari penyebaran berita hoax jangan terlalu percaya dan harus dicek dan kroscek kebenaran berita tersebut," tukasnya.

BERITA TERKAIT