test

Kesehatan

Senin, 8 Januari 2024 11:03 WIB

Tak Hanya untuk Makanan, Ini Lima Manfaat Daun Pandan Bagi Kesehatan

Editor: Hadi Ismanto

Daun pandan menyimpan beragam khasiat kesehatan. (Foto: Kolase PMJ News)

PMJ NEWS - Daun pandan tidak hanya digunakan pewarna makanan alami dan memberikan aroma khas pada aneka hidangan. Meskipun begitu, daun pandan juga menyimpan beragam khasiat dalam mendukung kesehatan.

Berdasarkan sejumlah riset terungkap daun pandan mengandung senyawa aktif yang memberikan dampak positif pada kesehatan manusia. Senyawa-senyawa yang terdapat dalam daun pandan mampu mengendalikan kadar gula darah.

Seperti dirangkum dari berbagai sumber, Senin (8/1/2024), berikut sederet manfaatnya daun pandan bagi kesehatan:

1. Menjaga Kadar Gula Darah Tetap Stabil
Flavonoid yang ada dalam daun pandan memiliki peran penting dalam mengatur tingkat glukosa dalam darah. Senyawa ini mampu meningkatkan respons insulin dan memperlambat penyerapan glukosa, sehingga kestabilan kadar gula darah dapat dipertahankan.

2. Meredakan Demam
Demam termasuk gejala tubuh sedang melawan infeksi, dimana ada peningkatan suhu tubuh yang tentunya sangat mengkhawatirkan. Jika mengalami, cobalah manfaat air rebusan daun pandan untuk meredakan demam.

3. Menurunkan Darah Tinggi
Flavonoid yang terdapat dalam daun pandan memiliki sifat sebagai antioksidan dan antiinflamasi. Flavonoid ini memiliki peran penting dalam melindungi pembuluh darah dari kerusakan akibat oksidasi dan peradangan, yang dapat berkontribusi pada penurunan tekanan darah tinggi.

4. Mengatasi Diare
Daun pandan memiliki khasiat sebagai obat diare karena mengandung tanin yang memiliki sifat antidiare. Pengolahan daun pandan sebagai obat diare juga sangat simpel, yakni dengan merebus beberapa helai daun pandan dalam air dan mengonsumsi air rebusannya.

5. Bantu Atasi Insomnia
Memperbaiki kualitas tidur tak hanya dengan mengurangi kebiasaan buruk. Cobalah konsumsi minuman yang dapat merelaksasi tubuh dan pikiran. Seperti yang bisa didapat dari manfaat air rebusan daun pandan.

Air rebusan daun pandan cocok dikonsumsi penderita insomnia. Mengonsumsinya bisa menenangkan, mudah tidur, dan nyenyak. Seduh daun pandan dengan air panas. Campurkan dengan satu sendok teh madu, lalu konsumsi selagi masih hangat.

BERITA TERKAIT