logo-pmjnews.com

Hukrim

Rabu, 16 Agustus 2023 11:43 WIB

Polisi Selidiki Video Viral Pelajar di Depok Alami Bullying

Editor: Hadi Ismanto

Kapolres Metro depok, Kombes Pol Ahmad Fuady saat memberikan keterangan pers. (Foto: PMJ News/Istimewa)
Kapolres Metro depok, Kombes Pol Ahmad Fuady saat memberikan keterangan pers. (Foto: PMJ News/Istimewa)

PMJ NEWS - Sebuah rekaman video pendek yang menampilkan seorang pelajar SMA di Kota Depok tengah melakukan aksi perundungan (bullying) terhadap siswa lain viral di media sosial (medsos).

Dalam video yang beredar luas, tampak seorang pelajar bercelana abu-abu sedang memojokkan dua siswa lain. Pelaku juga terlihat memegang tangan pelajar lain yang terpojok di tembok dan meminta untuk dipukul.

"Nih, nih, ayo apa," ucap pelajar diduga pelaku perundungan meminta siswa yang dipojokkan di tembok memukulnya.

Menanggapi kasus viral ini, Kapolres Metro Depok Kombes Pol Ahmad Fuady mengatakan hingga kini belum menerima laporan dari korban. Namun, Satreskrim telah menyelidiki kasus ini.

"Sudah diselidiki dan ditangani Satreskrim, menunggu laporan dari korban atau pelapor," ujar Ahmad Fuady saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (15/8/2023).

BERITA TERKAIT