Rabu, 19 Juli 2023 09:45 WIB
Polrestro Jaksel Tolak Permohonan Penangguhan Penahanan Pierre Gruno
Editor: Hadi Ismanto
Penulis: Fajar Ramadhan
PMJ NEWS - Polres Metro Jakarta Selatan menolak pengajuan permohonan penangguhan penahanan aktor senior Pierre Gruno. Dia ditahan terkait kasus penganiayaan terhadap seorang pria di sebuah bar kawasan Cilandak.
"Benar, (permohonan penangguhan penahanan Pierre Gruno) ditolak," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi saat dihubungi wartawan, Selasa (18/7/2023).
Lebih lanjut Ade Ary menjelaskan, alasan penolakan penangguhan penahanan Pierre Gruno dikarenakan perkara tersebut sudah masuk tahap pemberkasan.
"(Alasan penolakan penangguhan penahanan) kami masih berproses pemberkasan," tukasnya.
Diberitakan sebelumnya, polisi menetapkan aktor senior Pierre Gruno sebagai tersangka terkait kasus penganiayaan seorang pria di bar kawasan Cilandak, Jakarta Selatan. Terkini, salah satu pemeran film The Raid itu resmi ditahan.
Berdasarkan pantauan di lapangan, Pierre Gruno dihadirkan dalam konferensi pers. Tampak aktor senior itu keluar dari ruang penyidikan dengan berbaju tahanan.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Irwandhy mengatakan Pierre Gruno disangkakan dengan Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan dan akan ditahan untuk 20 hari ke depan.
"Mengacu pada pasal 20 dan 21 KUHAP, sejak hari ini hingga 20 hari ke depan, tersangka PG akan kami lakukan penahanan," kata Irwandhy kepada wartawan di Polres Jaksel, Jumat (14/7/2023).