Jumat, 9 Juni 2023 14:44 WIB
Gunung Anak Krakatau Kembali Alami Erupsi, Tinggi Kolom 3.000 Meter
Editor: Ferro Maulana
PMJ NEWS - Kepala PVMBG Hendra Gunawan menerangkan bahwa Gunung Anak Krakatau terpantau erupsi dengan semburan berupa lontaran abu setinggi tiga kilometer yang keluar dari kawah.
Adapun peristiwa terpantau Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) 08.46 WIB, tapi tak diikuti suara dentuman.
"Tinggi kolom erupsi 3.000 meter dengan arah angin ke barat daya," ujar Hendra Gunawan, dalam siaran persnya, di Jakarta, Jumat (9/6/2023).
Erupsi tersebut terekam melalui seismogram dengan amplitudo maksimum 50 milimeter dan durasi sementara lebih kurang 13 menit 22 detik.
Pemukiman terdekat berada di Pulau Sibesi yang berjarak 16,5 kilometer dari Pulau Anak Krakatau.
Sampai dengan pukul 10.00 WIB, Gunung Anak Krakatau masih mengeluarkan asap berwarna kelabu hingga cokelat tebal dengan ketinggian lebih kurang 50 sampai 300 meter dan arah angin ke barat daya.