test

News

Senin, 11 September 2023 12:24 WIB

Waspada! Gunung Anak Krakatau Alami Erupsi Pagi Ini

Editor: Ferro Maulana

Erupsi Gunung Anak Krakatau. (Foto: Dok Net/ Istimewa)

PMJ NEWS -  Petugas pantau Gunung Anak Krakatau (GAK) PVMBG melaporkan bahwa Gunung Anak Krakatau alami erupsi pada Senin (11/9/2023) pukul 08.42 WIB.

Adapun ketinggian kolom letusan mencapai 1.000 meter di atas puncak atau 1.157 meter di atas permukaan laut (Mdpl).

"Masyarakat, pengunjung, wisatawan, pendaki tidak mendekati Gunung Anak Krakatau atau beraktivitas dalam radius 5 km dari kawah aktif," terang petugas pantau GAK PVMBG dalam siaran pers tertulisnya.

Menurut pengamatan petugas PVMBG, kolom abu terlihat berwarna kelabu hingga hitam dengan intensitas tebal mengarah ke barat daya.

Sampai sekarang, erupsi masih berlangsung. Pada Minggu (10/9/2023) pukul 12.36 WIB, Gunung Anak Krakatau yang berada di Lampung Selatan ini mengalami erupsi dengan menyemburkan abu setinggi 1.000 meter di atas puncak kawah atau 1.157 Mdpl.

Kemudian erupsi tersebut terekam dalam seismograf dengan amplitudo maksimum 70 milimeter dan durasi 232 detik.

BERITA TERKAIT