test

Entertainment

Minggu, 4 Agustus 2019 12:02 WIB

Aktor Donny Alamsyah Main di Film Pendek YouTube

Editor: Redaksi

Saat jumpa pers film pendek Donny Alamsyah. (Foto : PMJ/Gtg).
PMJ- Sebuah film action dengan penuh drama dan juga romantis akan dapat dinikmati masyarakat luas, melalui channel YouTube. Produser Making Name Production Rush Ganesan Singh asal Malaysia bersama dengan sutradara Rico Michael akan memproduksi film pendek dengan durasi 10 menit sebanyak 4 episode awal yang semuanya mengambil tema #SayangBeneran. Aktor berpengalaman Donny Alamsyah menjadi bintang utama yang akan beradu akting dengan talent yang juga mumpuni untuk berakting dalam film pendek tersebut. Sebagai filmmaker Rush Ganesan Singh sangat bersemangat untuk membuat terobosan membuat film pendek yang tayang di YouTube channel. “Perkembangan dunia digital sangat pesat. Bayangkan ratusan juta orang menggunakan handphone dan dapat mengakses YouTube dimana pun mereka berada. Karena itu, kami ingin menyajikan film ini dengan talenta terbaik sebagai tontonan bagus kepada masyarakat,” terang Rush Ganesan, baru-baru ini. [caption id="attachment_35762" align="alignnone" width="1032"] Saat jumpa pers film pendek Donny Alamsyah. (Foto : PMJ/Gtg).[/caption] Donny Alamsyah juga mengungkapkan, kalau dirinya sangat paham dengan film berdurasi pendek. Ia juga sangat respek dengan Making Name yang membuka peluang besar kepada talenta lain untuk bermain dan memberikan adegan terbaiknya lewat film ini. “Saya sudah beberapa kali main film pendek, tapi yang ini beda. Bagaimana saya mengungkap perasaan dengan fighting,” jelas Donny yang menjadi salah satu aktor senior di film ini. “Selain itu, yang membuat saya tertarik adalah mereka (Making Name) membuka kesempatan besar kepada mereka yang kurang mempunyai peluang di industry film dan saya nyaman dengan orang-orang disini,” sambungnya. Film pendek ini tidak akan diputar di boskop, tetapi dapat dinikmati masyarakat dalam format web series di YouTube pada 25 Agustus mendatang. “Film omnibus ini menjadi salah satu cara kami untuk merespons perkembangan dunia digital sekaligus menjawab tantangan dalam industri film nasional," terang sutradara Rico Michael. (Gtg-03).

BERITA TERKAIT