logo-pmjnews.com

News

Jumat, 11 November 2022 17:01 WIB

Mobil Bawa Jerigen Terbakar, Dua Orang Luka Bakar Ditemukan di RS

Editor: Fitriawan Ginting

Penulis: Fajar Ramadhan

Mobil terbakar di Jakarta Pusat. (Foto: PMJ/IG Polres Jakpus).
Mobil terbakar di Jakarta Pusat. (Foto: PMJ/IG Polres Jakpus).

PMJ NEWS - Sebuah mobil yang berisi jerigen bahan bakar minyak (BBM) mengalami kebakaran di Jalan Letjen Suprapto, Johar Baru, Jakarta Pusat pada hari Rabu (9/11/2022) dini hari. Polisi telah menemukan dua orang, sopir dan penumpang mobil yang terbakar tersebut di rumah sakit.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin mengatakan, dua orang dari penumpang mobil yang terbakar datang dengan sendirinya ke rumah sakit akibat luka-lukanya.

“Mereka datang sendiri ke rumah sakit karena luka-luka yang dideritanya,” ujar Komarudin saat dihubungi, Jumat (11/11/2022).

Komarudin menyebutkan bahwa keduanya belum bisa dimintai keterangan lebih lanjut karena mengalami luka bakar yang cukup serius.

“Nanti akan kita mintai keterangan lebih lanjut karena lukanya cukup serius 15 sampai 20 persen,” tandasnya.

BERITA TERKAIT