Senin, 1 Agustus 2022 13:03 WIB
Istana: 2 Ribu Masyarakat Diundang Hadiri Upacara HUT Kemerdekaan ke-77 RI
Editor: Hadi Ismanto
PMJ NEWS - Peringatan HUT Kemerdekaan ke-77 RI pada 17 Agustus 2022 akan diselenggarakan secara terbuka. Rencananya, pihak Istana Kepresiden akan mengundang ribuan masyarakat dalam perayaan ini.
Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono mengatakan 2.000 masyarakat akan diundang dalam Upacara Detik-Detik Proklamasi di Istana Merdeka Jakarta. Sementara pada Upacara Penurunan Bendera di sore hari sebanyak 3.000 orang.
"Kita tambahkan pada tahun ini juga kita mengundang masyarakat terbatas, kurang lebih 1.000 sampai 2.000. Kurang lebih 2.000-an di pagi hari dan 2.000 sampai 3.000 di sore hari," ungkap Heru dikutip dari siaran kanal Youtube Sekretariat Presiden, Senin (1/8/2022).
Menurut Heru, antusiasme masyarakat untuk mengikuti peringatan HUT ke-77 RI sangat besar. Terbukti hingga hari ini yang mendaftar sudah mencapai kapasitas maksimal. Sehingga pendaftarannya sudah ditutup.
"Mulai hari ini di daftar sudah sampai di posisi dua ribu, maka undangan untuk masyarakat sudah selesai maksudnya sudah habis karena keterbatasan tempat dan segala macam," tuturnya.
Selain mengikuti secara langsung, Heru menambahkan masyarakat juga bisa mengikuti peringatan HUT ke-77 RI secara virtual. Mereka diharuskan mendaftar lewat situs yang telah ditentukan.
"Melalui yang telah dikoordinir oleh di bawah Pak Deputi Pers Media sudah diundang juga sudah ditayangkan bisa mengunduh di website yang sudah di tentukan," terangnya.
Heru mengatakan peringatan HUT ke-77 RI di Istana ini sudah dipersiapkan jauh-jauh hari. Sejumlah pejabat juga bakal diundang untuk menghadiri upacara peringatan HUT ke-77 RI di Istana.
"Kami akan mengundang para menteri para ketua lembaga dan juga beberapa petinggi perwira tinggi TNI-Polri," tukasnya.