logo-pmjnews.com

News

Sabtu, 4 Juni 2022 16:28 WIB

Konvoi Khilafatul Muslimin di Jaktim, Polisi: Sudah Identifikasi Profil

Editor: Hadi Ismanto

Polisi menyelidiki viral konvoi membawa atribut bendera hingga poster bertuliskan 'Khilafatul Muslimin'. (Foto: PMJ News/Twitter @miduk17)
Polisi menyelidiki viral konvoi membawa atribut bendera hingga poster bertuliskan 'Khilafatul Muslimin'. (Foto: PMJ News/Twitter @miduk17)

PMJ NEWS - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan menyatakan pihaknya masih terus menyelidiki aksi konvoi membawa atribut yang dilakukan kelompok Khilafatul Muslimin di Cawang, Jakarta Timur beberapa waktu lalu.

Dikatakan Zulpan, pihaknya bahkan sudah mengidentifikasi profil pihak-pihak yang ikut terlibat dalam aksi konvoi kelompok tersebut.

"Kami sudah mengetahui kelompok ini, Khilafatul Muslimin dan kami juga sudah melakukan profil mereka yang terlibat," ungkap Zulpan kepada wartawan, Sabtu (4/6/2022).

Meski demikian, Zulpan belum membongkar secara rinci siapa saja pihak yang terlibat dalam aksi konvoi tersebut.

Hal ini dikarenakan, penyidik masih melakukan pencarian bukti-bukti dan unsur pidana dari aksi konvoi kelompok Khilafatul Muslimin. Jika ditemukan unsur pidana, pihaknya pun tak segan untuk menindak dengan tegas.

"Nanti penyidik tidak segan-segan melakukan tindakan tegas terkait apa yang mereka lakukan," bebernya.

Diberitakan sebelumnya, Polda Metro Jaya mengerahkan tim khusus untuk menyelidiki aksi konvoi kelompok Khilafatul Muslimin. Aksi ini sebelumnya terjadi di Cawang, Jakarta Timur.

"Polda Metro membentuk tim khusus untuk kasus ini (konvoi Khilafatul Muslimin) dan melakukan penyelidikan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan kepada wartawan, Kamis (2/6/2022).

Dikatakan Zulpan, aksi konvoi dengan membawa atribut bertuliskan 'Khilafatul Muslimin' yang dilakukan kelompok tersebut bertentangan dengan hukum di Indonesia. Kelompok itu bahkan turut membangkitkan rasa kebencian terhadap pemerintah di tengah masyarakat.

BERITA TERKAIT